DPP MARIA GORETI WAIWADAN BERI SOSIALISASI APP

     DPP Santa Maria Goreti Waiwadan dalam persiapan memasuki masa puasa dan pantang, pada hari Senin (24/02/2020), menggelar sosialisasi  materi APP (Aksi Puasa Pembangunan) Keuskupan Larantuka Tahun 2020. Sosialisasi diberikan Tim DPP kepada para fasilitator yang menjadi utusan dari KBG-KBG di paroki ini. Sosialisasi yang dilakukan serempak di dua  tempat yakni pusat Paroki Waiwadan untuk wilayah timur dan wilayah barat di Gereja Santo Yoseph Kenariblolong. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada fasilitator agar mereka meiliki pengetahuan yang komprehensif tentang materi APP agar handal dalam memfasilitasi kegiatan APP dalam Katorde di masing-masing KBG.

     Masa Prapaska bagi umat gereja lokal Keuskupan Larantuka sebagai sebuah saat berahmat (Kairos). Saat tampan untuk merenungkan rahasia sengsara, wafat, dan kebangkitan melalui kegiatan doa, puasa, dan sedekah. Semua kiblat hidup di masa Prapaska ini bermuara pada aksi tobat dan spirit solidaritas.

     Tim DPP yang didampingi oleh RD. Marianus Wilhelmus Koten,Pr., mengurai secara gamblang di hadapan peserta sosialisasi materi APP. Romo Wilem mengungkapkan Tema Umum APP Tahun 2020 adalah "Membela Hak Asasi Manusia Tanggung Jawab Kita," adalah tema besar yang dipilih Keuskupan Larantuka dalam masa puasa ini. Tema ini bertujuan untuk menggugah kedasaran kolektif kita untuk menyadari bahwa membela HAM adalah tanggung jawab setiap insan.

     Dalam aras ini kita menghayati bahwa HAM adalah anugerah Tuhan, sekaligus tanggung jawab individu untuk membela menjaga, merawat, dan menghidupinya sebagai nilai komunal. Bahwa HAM harus menjadi gerakan bersama serentak menjadi center of interesting yang patut diperjuangkan.

    
      Keuskupan Larantuka secara cermat menelisik fenomena-fenomena buram tentang sekian banyak noktah yang menodai HAM itu sendiri. Kondisi ini menjadikan sebuah keprihatinan gereja Keuskupan Larantuka untuk bersikap dan membangun perjuangan dalam membangun kesadaran kolektif tentang HAM.
       Perilaku penyelewengan HAM sedang ada dan hidup di sekeliling kita. Tercatat sekian banyak kasus yang mencuat bahkan terendapkan atau senyap dan laten. Misalnya human trafficking, KDRT, pemerkosaan, pelecehan seksual, pembunuhan, aborsi, penyerobotan tanah, pengrusakan lingkungan, upah rendah, pemberhentian tenaga kerja tanpa pesangon merupakan fakta buram HAM.
     Selain kegiatan sosialisasi DPP pun menggelar sosialisasi keputusan DPP hasil Pleno pada Minggu, 2 Februari 2020 yang silam. Sosialisasi tersebut diberikan oleh Bapak Yakobus Pehan Gelar, S.Pd, selaku Sekretaris II, dan Bapak Hendrikus Hengki Diaz Viera, S.Ag yang didapuk sebagai Sekretaris I dalam periode kepengurusan  DPP 2019 - 2022. Sementara itu di pusat Paroki Waiwadan, berlangsung pula kegiatan yang sama. Kegiatan ini dibuka oleh pastor Paroki Santa Maria Goreti Waiwadan, RD. Lukas Laba Erap,Pr. ****

Bram Wahang.
   

Comments

Popular posts from this blog

PELAJAR SMAN 1 ADONARA BARAT LAUNCHING BUKU

PELAJAR SMAN 1 ADONARA BARAT TERBITKAN DUA BUKU BER-ISBN

MEMBACA CATATAN BUDAYAWAN, BERNARD TUKAN PADA "SELANGIT PUISI DI TANAH MAHAR GADING"