SMAN I ADONARA BARAT UMUMKAN KELULUSAN TANPA KEHADIRAN SISWA

     Kepala SMAN 1 Adonara Barat, Yohanes Juang Boli, S.Pd, akhirnya mengumumkan kelulusan 222 siswa sekolah itu tanpa kehadiran mereka di lembaga itu, pada Senin (04/05/2020). Penyampaian hasil kelulusan siswa oleh kepala sekolah itu disaksikan oleh Ketua Komite  Hendrikus Balik Makin, wakasek Kurikulum Abraham Ola, S.Pd, Wakasek Kesiswaan Hermanus Suban Tukan, S.Ag, wakasek Humas Hendrikus Galot,S.Pd., serta beberapa wali kelas XII sekolah itu.

      Di hadapan pengurus komite dan guru kepala sekolah menyampaikan informasi ini berdasarkan Surat Keputusan Kepala Sekolah Nomor: 13/I.21.25/SMAN 1.AB/MN/2020.  Dalam SK tersebut dinyatakan status kelulusab siswa serta kriteria kelulusan yang dihasilkan dalam rapat paripurna Dewan Guru SMAN 1 Adonara Barat pada tanggal, 22 April 2020.
Surat keputusan ini dengan tegas menyatakan siswa sejumlah 222 itu memenuhi segala ketentuan dan persyaratan sehingga semuanya dinyatakan lulus.

     Adapun penentuan kelulusan siswa itu berdasarkan hasil nilai rerata raport, nilai USBK, serta penilaian sikap dan kepribadian. " Kelulusan siswa kali ini berdasarkan nilai raport. Jadi kita rekap nilai raport dari semester 1 sampai 5. Juga nilai perolehan.siswa pada USBK. Selain itu hal-hal yang bersifat afektif. Itu yang menjadi penilaian untuk kelulusan mereka di tengah stagnasi Corona ini, "terang John Boli.

     Dalam kesempatan ini pula kepala sekolah merinci secara detail jumlah lulusan tahun 2019/2020. "Secara keseluruhan peserta USBK sebanyak 222. Dengan rincian sebagai berikut: untuk program MIA(Matematika dan Ilmu Alam)  sejumlah 50 siswa. Program IBB (Ilmu Budaya dan Bahasa) sejumlah 45. Sedangkan program IIS (Ilmu-Ilmu  Sosial) berjumlah 127 siswa.
     Informasi kelulusan siswa sekolah itu disampaikan secara daring. "Informasi kelususan siswa disampaikan oleh sekolah melalui LiNk WA. Siswa akan mengetahui status kelulusan mereka dengan mengirim NISN( Nomor Induk Siswa Nasional) ke LiNk ini. Maka, operator sekolah kemudian mengkondirmasi kembali ke siswa yang bersangkutan tentang.status kelulusan mereka," terang John Boli yang saat itu didampingi operator Sekolah Hendrikus Fransiskus Hefry, S.Pd.
     Selain melalui daring, sekolah juga menyebarkan informasi kelulusan siswa melalui grup para kepala desa di Kecamatan Adonara Barat, Adonara Tengah dan daerah sekitarnya. Sambil tak lupa kepala sekolah juga memberikan imbauan agar siswa merayakan kelulusan dengan tetap bersyukur dan berdoa, tetap selalu berada di rumah dan menjaga jarak, tidak melakukan konvoi kendaraan, dan tidak melakukan aksi corat-coret pakaian.****

Bram Wahang.

   
 


   

Comments

Popular posts from this blog

PELAJAR SMAN 1 ADONARA BARAT LAUNCHING BUKU

PELAJAR SMAN 1 ADONARA BARAT TERBITKAN DUA BUKU BER-ISBN

MEMBACA CATATAN BUDAYAWAN, BERNARD TUKAN PADA "SELANGIT PUISI DI TANAH MAHAR GADING"